News Update :
Home » » Guru Harus Mulai Pendidikan Wirausaha di Kelas

Guru Harus Mulai Pendidikan Wirausaha di Kelas

Written By Unknown on Rabu, 12 Desember 2012 | 04.13



Untuk mencetak generasi yang berani mengambil risiko dan mengeksplorasi hal baru, pendidikan wirausaha mulai digagas dan dimasukkan dalam metode pembelajaran di sekolah. Pengajar Wira The Language Institute Bandung, Dian Sulistyo, mengatakan bahwa pengaplikasian pendidikan wirausaha dalam metode pembelajaran berawal dari guru. Guru harus paham dengan nilai-nilai kewirausahaan yang berguna membentuk karakter anak didik.
"Intinya dari guru dan sekolah dulu. Dimulai dari guru baru sistemnya bisa jalan dengan baik," kata Dian saat National Educators Conference 2012, di Mulia Business Park, Jakarta, Rabu (12/12/2012).  
Menurutnya, guru hanya sebagai mediator di dalam kelas dan memegang peran penting saat awal dan akhir pembelajaran. Sementara saat proses belajar berjalan, guru harus percaya pada anak didiknya dan hanya bertugas memantau serta mengawasi.
"Biasanya kalau saya memberi penjelasan dan mengarahkan anak-anak saat awal pertemuan. Selanjutnya, anak-anak mengembangkan sendiri," ujar Dian.


Tidak hanya itu, guru juga sebisa mungkin tidak menginterupsi proses diskusi atau pembahasan ide kreatif dari anak didiknya tersebut. Pasalnya, jika guru terlalu banyak menyela proses diskusi anak maka pada akhirnya anak akan berhenti untuk menelurkan ide kreatif.
"Jangan dibatasi biarkan mereka berkembang. Kita hanya mengawasi saja. Baru nanti saat akhir kita evaluasi bersama. Yang terpenting kan tujuan mengajak anak untuk kreatif itu berjalan," tandasnya.
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar